Mengetik Blog saat Offline

2 komentar

Mengetik Blog tanpa Internet? Bisa!
Saya yakin,
kalau sebagian besar pembaca postingan saya kali ini adalah
seorang blogger yang memiliki masalah dengan koneksi internet,
atau malas memasukkan kode HTML untuk menambahkan table, shape, dan sebagainya.

Bagaimana cara mengetik blog saat offline? Ada jawaban "Dengan Windows Live Writer atau Open Live Writer".

Dalam artikel ini akan dijelaskan cara mengetik blog saat offline dengan Microsoft Outlook

Maka, langsung saja kita mulai, “Mengetik Blog Secara Offline”

Perhatian: Hanya untuk blog dengan platform Blogspot


Aplikasi yang diperlukan:
- Microsoft Outlook, atau Aplikasi pengetikan Email yang dapat berlajan Offline lainnya
- Browser

Persiapan

Nah, ada beberapa hal yang harus disiapkan.

Membuat alamat email postingan blog

Jadi,
kita bisa melakukan posting melalui email ke alamat yang telah kita tentukan

Caranya,
masuk ke dashboard Blogger kamu,
lalu buka Pengaturan,
pengaturan bagian email



Masukkan secreetwords ke kotak yang telah disediakan.
Dengan begitu, kita bisa memposting blog dengan mengirim email ke alamat yang telah kita tentukan tadi [(usernamekamu).(secretwords yang kamu tentukan)@blogger.com]
Misalnya : januarfebrian.posting@blogger.com
Lalu pilih “Segera publikasikan email”
jika ingin email tersebut langsung dipublikasikan di blog kamu

Saya merekomendasikan untuk memilih “Simpan email sebagai draf entri”,
agar jika ada orang tak bertanggungjawab yang mengetahui email postingan tersebut,
dan mengirim postingan tak pantas ke email postingan tersebut,
maka postingan itu tidak akan terpublikasikan,
hanya sebagai draf saja.

Membuat akun Outlook


Mengetik email dari aplikasi “Microsoft Outlook” tidaklah membutuhkan koneksi internet. Mengetiknya pun, seperti pada Microsoft Word.

Buatlah akun Outlook dengan cara sebagai berikut:

Buka Microsoft Outlook,
maka muncul Outlook Startup,
dan klik Next.

Mendaftarlah dengan alamat email yang sudah kamu miliki,
jadi tidak perlu membuat email baru.


Tunggulah sebentar,


Jika proses selesai dan sukses, klik Finish.

Langsung saja, kita mengetik dengan offline!


Untuk menghemat kuota (Bagi yang memakai hotspot dari smartphone kamu)
dan menghemat baterai dari penggunaan koneksi internet,
matikanlah internetmu!

Buka aplikasi Microsoft Outlook,
dan klik “New Email”
pada bagian menu bar Home.



Muncullah jendela pengetikan email.
Ubahlah ke Maximize agar lebih nyaman.



Ketiklah postinganmu sebagaimana kamu mengetik di Microsoft Word.

Isi To: dengan alamat email postingan yang telah dibuat,
kosongkan Cc: jika tidak diperlukan,
dan Masukkan judul postingan pada Subject.



Jika belum selesai,
tetapi kamu sudah capek,
kamu bisa menyimpan file ketikan email kamu dengan menekan Ctrl+S

Jika sudah selesai, jangan lupa periksa, apakah ada yang salah.
Hubungkan kembali laptopmu dengan internet.

Klik send!



Selamat, Postingan blog kamu sudah terkirim!
Jangan lupa lihat di halaman postingan di Blogger kamu,
dan klik "publikasikan" pada postingan yang kamu kirim tadi.

Selamat mencoba!

Kesimpulan

Saya dapat menarik beberapa kesimpulan dari teknik ini.

Kelebihan menggunakan cara ini adalah

memerlukan internet hanya untuk mengirim email
tidak memerlukan internet untuk mengetik
bisa memasukkan table, shape, dan lainnya tanpa kode HTML
sekalian untuk arsip blog tersimpan dalam kotak terkirim email kita

Kekurangan menggunakan cara ini

tidak bisa menambahkan label ke postingan secara langsung di Outlook

Terima kasih atas waktunya untuk membaca postingan saya. Semoga Bermanfaat, Mohon maaf bila ada kesalahan.
Jika Azalisian ingin menanggapi, silahkan berikan komentar di bawah.
Azalisian tidak mau ketinggalan postingan baru saya?
Makanya, jangan lupa Subscribe Azalis04,
dengan memasukkan alamat email, atau Follow Google+ Saya

Terima kasih telah membaca,
Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh!
Azlan Al-Isyraq
Salken! Saya adalah mahasiswa Arsitektur Universitas Gadjah Mada. Hobi saya bermain, membaca, menggambar, coding dengan App Inventor, dan tentunya menulis di blog ini. Baca selengkapnya »

Related Posts

2 komentar

Posting Komentar

LANGGANAN TULISAN TERBARU AZALIS04
Lewat notifikasi
(Baca petunjuk)